Senin (29/08/2022) menjadi hari penjemputan mahasiswa KKN yang berarti masa pengabdian mahasiswa di masyarakat melalui kegiatan KKN selesai. Jumlah mahasiswa yang dijemput tahun 2022 ini sebanyak 68 mahasiswa oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Ibu Dra. Hj. Sarih, M.Pd., – Dosen PIAUD. Acara penjemputan diawali di kantor Camat Bandar Sekijang Kabupaten Pelalawan. Acara ini juga menjadi kegiatan perpisahan mahasiswa yang ber-KKN di Desa Kiyab Jaya, Lubuk Ogung, Sekijang, Muda Setia dan Simpang Beringin.
Pemerintah dan masyarakat seluruh Desa di Kabupaten Pelalawan berterima kasih atas kegiatan pengabdian masyarakat melalui kegiatan KKN, sehingga terciptalah sinergi antara mahasiswa dan masyarakat, pemerintah dan masyarakat juga berharap ada kegiatan-kegiatan lainnya sebagai lanjutan dari KKN ini, seperti diadakannya pelatihan atau yang lainnya. Besar harapan pihak aparat desa bahwa usulan ini dapat terlaksana di tahun yang akan datang, aamiin. (Nurazila Sari)