Pelaksanaan MASTAMPI (Masa Ta’aruf Mahasiswa PIAUD) 2021

Pelaksanaan MASTAMPI (Masa Ta’aruf Mahasiswa PIAUD) tahun 2021 digelar pada hari Sabtu, tanggal 30 Oktober 2021 yang diikuti oleh 1 mahasiswa dan 52 mahasiswi baru. Kegiatan MASTAMPI kali ini diharapkan menjadi kegiatan pengenalan dunia kehidupan kampus yang akan menjadi tempat bagi mahasiswa baru untuk menggali ilmu selama masa studi di kampus yang nantinya akan melahirkan generasi-generasi yang siap memimpin bangsa sesuai tema yang diambil pada kegiatan MASTAMPI yang diadakan oleh HMJ PIAUD yakni “Menghadirkan Nuansa Kekeluargaan Sesama Mahasiswa PIAUD  dalam Pengaktualisasian Prestasi, Harmonisasi, Akademisi, dan Organisasi”.

Pada kegiatan ini selain mahasiswa baru, dan seluruh panitia kegiatan juga dihadiri oleh Ketua SEMA, Ketua DEMA, dan Ketua-ketua HMJ Se-lingkungan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, bersama Kepala Jurusan PIAUD dan Sekretaris Jurusan PIAUD. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Jurusan Pendidikan Islam Anak Usia Dini Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Suska Riau.

Kegiatan dimulai dengan pertunjukkan Tari persembahan Provinsi Riau. Kegiatan selanjutnya yaitu acara inti yang dimulai dengan Laporan dari saudara Rosmiati sebagai ketua panitia MASTAMPI serta sambutan dari Rabiyatul Adawiah selaku Ketua HMJ PIAUD, dilanjut kata sambutan sekaligus membuka acara MASTAMPI oleh Ibunda Dr. Nurhasanah Bachtiar, M.Ag. selaku Kepala Jurusan PIAUD Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Suska Riau.

“Kepada seluruh mahasiswa baru untuk terus semangat dalam menjalankan aktivitas meskipun dalam keadaan pandemi upaya kan untuk terus belajar dimanapun berada”. Ujar Ibunda Dr. Nurhasanah Bachtiar, M.Ag.

Sementara Ketua HMJ – Rabiyatul Adawiah dalam sambutannya mengharapkan “bahwasanya siswa sangat berbeda dengan mahasiswa dimana sebagai mahasiswa diberikan tanggung jawab yang besar untuk memiliki jiwa sosial yang tinggi dan luas.”

Kegiatan berikutnya yaitu menampilkan juara satu pensi dalam kegiatan FESTA (Festival Semarak Tarbiyah) atau juga disebut dengan PBAK Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, selanjutnya pemaparan materi I tentang Leadership dan Majemen Organisasi yang disampaikan Oleh Utari Nelviandi, S.H. dan Materi II tentang Antropologi Kampus yang disampaikan oleh Ibunda Dr. Mustiqowati Ummul Fithiriyyah, M.Si. selaku Kepala PSGA UIN Suska Riau setelah materi selesai ditampilkanlah tari kreasi dari PIAUD, dilanjutkan Ishoma. kemudian setelah Ishoma dilanjutkan kegiatan Pentas Seni, Game, pembagian hadiah dan Tukar Kado sesama peserta.

Setelah semua kegiatan terlaksana, dilakukan acara penutupan kegiatan MASTAMPI dengan pemilihan ketua angkatan PIAUD Tahun 2021 yakni Miftahul Jannah dan Queen Alpha yakni Novriti Romadora.

Penulis: Novia Putri Wulandari

About adminpiaud

Dosen PIAUD FTK UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Check Also

PIAUD UIN Suska Riau SALING BERBAGI KARYA

  (Malaysia, 13 September 2023), Sebelum keberangkatan tim ke Malaysia, delegasi PIAUD yaitu Bunda Dr. …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *